Karya Tulis Ilmiah



PENGARUH NAFAS DALAM TERHADAP NYERI PADA PASIEN POST SECTIO CAESAREA DI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK PURI BUNDA MALANG

Prodi : SARJANA TERAPAN DAN PROFESI KEBIDANAN
Pengarang : HAYULIDIA
Dosen Pembimbing : Sri Rahayu,S.Kep,Ns.M.Kes
Klasifikasi/Subjek : , KEBIDANAN
Penerbitan : , MALANG: 2019.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

ABSTRAK Hayulidia. 2019. Pengaruh Nafas Dalam Terhadap Nyeri pada Pasien Post Sectio Caesarea di Rumah Sakit Ibu dan Anak Puri Bunda Malang. Skripsi, Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan. Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Pembimbing Utama: Dr. Moh Wildan, A.Per.Pen.,M.Pd. Pembimbing Pendamping Ika Yudianti, SST., M.Keb. Sectio Caesarea merupakan kelahiran janin melalui insisi dinding perut dan dinding rahim yang dapat mengakibatkan ketidaknyamanan berupa nyeri. Nyeri dapat mengakibatkan proses rehabilitasi pasien tertunda. Penanganan nyeri bisa menggunakan manajemen nonfarmakologi yaitu nafas dalam. Nafas dalam merupakan kegiatan bernafas dalam, bernafas lambat dan menghembuskan nafas secara perlahan. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh nafas dalam terhadap nyeri pada pasien post Sectio Caesarea di Rumah Sakit Ibu dan Anak Puri Bunda. Metode penelitian menggunakan pre experimental design dengan pendekatan One group pretest-posttest. Populasinya yaitu pasien post sectio caesarea di ruang Amarta yang berjumlah 81 pasien. Teknik sampling yang digunakan adalah systematic random sampling, didapatkan jumlah sampel 24 pasien. Instrument penelitian berupa lembar observasi Numeric Rating Scale. Penelitian ini menunjukkan bahwa pada 6-8 jam setelah pemberian analgesik pertama sebagian besar berada pada skala nyeri 5 pada pretest I dan skala nyeri 4 pada posttest I. Sedangkan, pada 6-8 jam setelah pemberian analgesik kedua sebagian besar berada pada skala nyeri 4 pada pretest II dan skala nyeri 2 pada posttest II. Hasil penelitian uji statistik Paired t-test didapatkan p value= 0,000 (kurang dari α= 0,05) maka H1 diterima artinya ada pengaruh nafas dalam terhadap nyeri pada pasien post section caesarea. Hal ini dikarenakan nafas dalam dapat meningkatkan ventilasi paru dan meningkatkan oksigenasi darah yang akan memberikan efek rileks, sehingga terjadi penurunan intensitas nyeri. Dengan demikian, diharapkan tenaga kesehatan dapat menerapkan nafas dalam sebagai penatalaksanaan nyeri nonfarmakologi pada pasien post section caesarea. Kata Kunci : Nafas dalam, Nyeri Post Sectio Caesarea



Lampiran

[ Sampul Depan ][ Sampul Dalam ]

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]